google.com |
Menulis adalah media untuk menelurkan gagasan, menyampaikan ide-ide, dan mengkisahkan apa yang terpikirkan
Menulis bisa dibilang gampang-gampang susah, gampang bila sudah terbiasa, namun sulit bagi yang belum terbiasa bahkan untuk merangkai satu kalimat pun butuh waktu yang lama.
Apa sebenarnya alasan-alsan untuk menunda menulis? hanya kemalasan saja yang menjadi beban berat, padahal jika anda tau ada banyak manfaat untuk segera menulis. Penulis disini hanya ingin memaparkan beberapa manfaat menulis sebagai motivasi bagi diri pribadi mau bagi pembaca sekalian. Berikut manfaat menulis
1. Mengasah otak kanan
Menulis erat sekali kaitannya dengan otak. Otak kanan sebagai otak imajinasi. diperlukan daya imajinasi tinggi untuk menulis, terutama untuk gaya tulis berupa cerpen mau pun cerita fiksi lalu dirangkai dalam bentuk tulisan dalam kertas ini kerjanya otak kiri. Mulai dari yang kanan lalu sempurnakan dengan yang kiri, kerja otak kita makin balance bukan?
jika terus demikian maka kerja otak akan berfungsi sebaga mestinya yaitu otak untuk berpikir. ada sedikit humor jika otak orang indonesia itu bernilai lebih mahal dibanding otak orang jepang, tau kenapa? :D karena otak orang indonesia masih original alias belum pernah dipake :p *kiddng haha.
2. Melawan lupa atau pikun dini
Taukah anda? bahwa otak yang sering digunakan akan jauh lebih terasah, bagaikan pisau yang sering diasah maka akan sangat tajam. kita ketaui bahwa otak adalah untuk berpikir, kita mesti tau cara kerja otak sebenarnya, untuk melawan lupa pun otak difungsikan sebagai alat pengingat, nah bagaimana cara mengingat yang baik? ingat-ingatlah dengan menulis, bisa saja anda membuat Diary pribadi sebagai langkah awal untuk menulis. Dengan menulis diary dapat diartikan anda telah melakukan latihan mengingat kejadian yang paling berkesan bagi anda dan menuangkanya dalam tulisan. Bagaimana? sungguh mengasikan bukan?
3. Menjaga Ilmu dari kemusnahan
Anda seorang muslim? jika iya, maka tau dong sejarah dibalik pembukuan al-Qur'an menjadi kumpulan mushaf berbentuk buku saat ini dan keasliannya terus terjaga. Awalnya adalah terjadi perang besar yang menewaskan para penghafal al-qur'an hingga para penghafalnya berjumlah sedikit, dikhawatirkan tak ada lagi penghafal yang menjaga keaslian bacaan al-qur'an maka pada zaman khalifah Ustman semua mushaf al-qur'an dalam bentuk lembaran yang tertulis di kulit hewan dan tulang disatukan dan dibukukan dan diperbanyak hingga keaslinya terjaga sepanjang masa. Mushaf ini dikenal mushaf ustmani. Apa jadinya bila Qur'an tidak dibukukan? mungkin saat ini text aslinya sudah menjadi terjemahnya saja, dan ini pun berlaku dengan ilmu lainnya, seperti karya ibnu sina qanun fi thib dll.
Demikian manfaat menulis versi penulis, mungkin masih banyak berbagai manfaat yang penulis belum tau dan dapatkan. Bagi pembaca sekiranya tulisan ini bermanfaat silahkan sebarkan, Terima kasih
Belum ada tanggapan untuk "3 Manfaat untuk segera menulis"
Post a Comment